Vatikan Kembali Mendapat Tuduhan Pelecehan Seksual

image Konferensi Uskup Jerman melakukan penyelidikan atas tuduhan pelecehan seksual dan fisik yang menimpa lebih dari 170 siswa di Jerman. Penyidikan termasuk memeriksa klaim pelecehan seksual di sebuah paduan suara yang pernah dipimpin oleh Georg Ratzinger, saudara laki-laki dari Paus Benedict XVI.

Pemimpin Gereja Karl Juesten, penghubung antara para uskup Katolik Roma dan pemerintah Jerman, mengatakan, investigasi akan meliputi penyelidikan Uskup Agung Munich. Siswa di sekolah-sekolah Katolik di seluruh Jerman telah mengatakan mereka mengalami pelecehan seksual di masa lalu, sementara yang lain telah membuat pernyataan mengalami pemukulan yang parah.

Baca lebih lanjut